Posts

PPM UAD: Literasi Media Digital dan Skrining Kesehatan di SMP Muhammadiyah 1 Godean oleh Prodi Biologi, Sistem Informasi dan Pendidikan Matematika UAD

Tim Pelaksana PPM UAD dan Guru-Karyawan SMP Muhammadiyah 1 Godean

Pada Bulan Juni-September 2021, Tim Pelaksana Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PPM) UAD yang terdiri dari Adi Nugraha Setiadi, S.T., M.Eng. (Dosen Prodi Sistem Informasi FAST UAD), Sri Wijayanti Wulandari, S.Si., M.Sc. (Dosen Prodi Biologi FAST UAD) dan Syariful Fahmi, S.Pd., M.Pd. (Dosen Pendidikan Matematika FKIP UAD) melakukan kegiatan pengabdian di SMP Muhammadiyah 1 Godean. Tim pelaksana PPM UAD mengangkat tema pengabdian “Meningkatkan Literasi di Tengah Pandemi.” Pengabdian ini dibagi menjadi 2 macam kegiatan, yaitu luring dan daring. Kegiatan luring berupa skrining kesehatan yang meliputi pemeriksaan TB/BB, kadar gula darah, asam urat, kolesterol dan tekanan darah, sedangkan kegiatan daring meliputi ceramah dan diskusi mengenai literasi media digital dan keamanan berinternet, Sars-CoV-2 dan komorbidnya, serta filter berita hoax di masa pandemi. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan literasi digital masyarakat, literasi masyarakat mengenai Sars-CoV-2 dan kewaspadaan potensi komorbid yang mungkin dimiliki. Potensi komorbid ini dapat diketahui dengan skrining kesehatan.

Skrining kesehatan dilakukan di SMP Muhammadiyah 1 Godean pada tanggal 30 September 2021 dengan didampingi oleh 5 mahasiswa Biologi yaitu Huilan Anggi Dian Saputri, Salatun Arifiyani, Reni Ismayasari, Mutiara Aniskurlillah dan Irsa Rizki Dwi Agnesia. SMP Muhammadiyah 1 Godean menyambut baik kegiatan pengabdian ini karena kegiatan serupa belum pernah dilakukan sebelumnya. Antusiasme ini juga ditunjukkan mitra ketika penutupan kegiatan pengabdian; 2 orang guru menanyakan rencana pengabdian tahun depan dan kemungkinan kemitraan kembali dengan SMP Muhammadiyah 1 Godean.

 

Proses Pemeriksaan Kadar Gula Darah

 

Penulis: Wulan

IISMA: Prodi Biologi Kirimkan Mahasiswa ke Latvia

Field Trip ke Riga

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia meluncurkan Program Kampus Merdeka-Merdeka Belajar (MBKM). Tujuan program ini adalah untuk mendorong mahasiswa agar menguasai berbagai macam disiplin ilmu yang dapat menunjang karir mereka di masa depan. Salah satu progrgram flagship turunan dari MBKM ini adalah Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) yang diluncurkan pada Bulan Mei 2021 lalu. Program beasiswa ini membuka kesempatan bagi mahasiswa S1 PTS/PTN di seluruh Indonesia untuk belajar di universitas top dunia yang bermitra dengan Kemendikbud Ristek selama 1 semester penuh. Tujuan program IISMA adalah untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan mahasiswa, mengasah keterampilan dalam cross-cultural understanding (CCU), serta membangun jejaring internasional.

Mahasiswa yang dapat mendaftar program ini adalah mahasiswa aktif pada semester 4-7, mempunyai IPK minimal 3,00 serta memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang mumpuni dibuktikan dengan sertifikat Duolingo English Test skor minimal 100, IELTS dengan skor minimal 6.0, atau TOEFL iBT skor minimal 78. Awardee IISMA ini nantinya akan diberikan rekognisi mata kuliah oleh home university sebanyak 20 sks.

Alhamdulillah, Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Terapan UAD mengirimkan 1 mahasiswa atas nama Afnan Sa’ud Hanifuddin untuk belajar selama 1 semester di Daugavpils University (DU), Latvia. Afnan memulai perkuliahan pada Bulan September 2021 dan akan selesai di sekitar Bulan Januari-Februari 2022. Banyak kegiatan yang dilakukan mahasiswa selama berada di DU, di antaranya adalah pertemuan dengan duta besar, field trip, serta sample collection di lapangan.

Pencarian vegetasi di sekitar danau

Penulis: Wulan

Mahasiswa Biologi UAD Peringkat 2 Lomba Monev PKMK PTM-A

Misbahul Munir (Mahasiswa Biologi, FAST, UAD) dan TIM

Pembimbing : Dra. Listiatie Budi Utami, M.Sc.
Mendapatkan Juara 2 Lomba
Skema Program Kreativitas Mahasiswa – Kewirausahaan (PKMK)

Lomba MONEV PKM PTM-A Se-Indonesia yang dilakukan pada tanggal 28-29 Agustus 2021

Sosialisasi Kerja Praktik 2021/2022

Bagi mahasiswa semester 5 atau yang akan mengambil KP, diwajibkan mengikuti Sosialisasi Kerja Praktek tahap 1
Pada Tanggal :
Oct 5, 2021 09:00 AM
Via : Zoom Meeting
Link zoom akan dibagikan di grup WA dan/atau dapat menghub TIM KP

 

Pengamatan Burung di Sekitar Kampus 4 UAD

Sabtu, 6 Februari 2021, Kelompok Studi BINOBIO mengadakan kegiatan pengamatan burung bersama dengan alumni dan anggota dari Kelompok Pengamat Burung (KPB) Bionic-UNY. Kegiatan dilaksanakan dengan mengambil lokasi di area persawahan di belakang Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Dalam kegiatan ini, jenis burung yang menjadi sasaran utama pengamatan yaitu burung-burung air yang terdapat di lokasi tersebut. Kegiatan pengamatan kali ini bertepatan dengan bulan kegiatan Asian Waterbird Census (AWC) 2021. Asian Waterbird Census merupakan bagian dari International  Waterbird Census (IWC) yang bersifat global dan merupakan salah satu upaya konservasi terhadap burung-burung air serta lahan basah sebagai habitatnya.

Personil Binobio UAD dan Bionic UNY

Hasil pendataan yang diperoleh dari kegiatan IWC dan AWC sejauh ini dimanfaatkan  untuk menentukan status populasi burung air secara global, sebagai acuan pengelolaan kawasan lahan basah, penentuan lokasi penting untuk Konvensi Ramsar dan East Asian Australasian Flyway Partnership serta sebagai acuan penentuan status jenis-jenis yang dilindungi. Kegiatan pengamatan ini dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19, seperti menggunakan masker, menjaga jarak antar pengamat dan menggunakan hand sanitizer. Pengamatan dilakukan mulai pukul 15.45-17.00 WIB dengan menyusuri pematang sawah yang ada dengan konsentrasi pengamatan ke arah Timur karena di area tersebut lebih terbuka sehingga memudahkan pengamatan. Pada pengamatan kali ini berhasil teramati 14 jenis burung dengan total individu berjumlah 93 ekor. Diantara 14 jenis yang teramati, terdapat empat jenis burung air, yaitu Kuntul kerbau (Bubulcus ibis), Blekok sawah (Ardeola speciosa), Mandar-padi sintar (Lewinia striata) dan Mandar batu (Gallinula chloropus). Salah satu temuan menarik dari pengamatan kali ini yaitu burung Mandar-padi sintar yang ditemukan merupakan individu muda yang menjadi indikasi bahwa jenis burung tersebut berhasil berkembang biak di persawahan belakang kampus 4 UAD. Setelah kegiatan pengamatan dilaksanakan, dilakukan sesi diskusi dan sharing ilmu mengenai burung, serta tidak lupa berfoto bersama untuk mempererat tali silahturahmi antara KS BINOBIO dan KPB Bionic-UNY.

Individu muda burung Mandar-padi sintar (Aghnan-Bionic)

 

Mahasiswa Biologi UAD Lolos Seleksi ON Bio

Mahasiswa Biologi atas nama Febriofca Galih Yatalaththov sukses mengamankan satu tempat sebagai wakil dari regional V untuk tampil dalam skala nasional bersama dua peserta lainnya dari Universitas Gadjah Mada. Galih merupakan mahasiswa biologi UAD angkatan 2018. Perlu diketahui Galih merupakan mahasiswa yang aktif di dalam perkuliahan. Selain itu, Galih dikenal sebagai sosok yang periang, humble dan low profile. Semoga dengan adanya pemicu ini dapat menjadikan pemantik bagi mahasiswa biologi UAD lain untuk dapat lebih berkarya dan percaya akan kemampuan dirinya, baik di bidang pengetahuan ataupun bidang lainnya.

Pembuatan Kompos dan Pupuk Organik Cair di Desa Somongari, Purworejo

Salah satu kegiatan pengabdian masyarakat yang diketuai oleh Bapak Drs. Hadi Sasongko, M.Si. di desa Somongari Purworejo ini mengadakan kegiatan pembuatan pupuk kompos takakura dan pembuatan pupuk organik cair. Pembuatan kompos dan pupuk organik cair ini diharapkan menjadi salah satu upaya dalam membantu masyarakat sekitar dari ketergantungan terhadap kompos dan pupuk sintetik sehingga dapat membantu menjaga kelestarian ekosistem. Pembuatan kompos diawali dengan mengumpulkan bahan baku pembuatan kompos, sedangkan untuk pupuk organik cair didapatkan dari fermentasi bahan baku kompos tersebut.

Untuk proses pembuatan kompos dan pupuk organik cair selengkapnya dapat dilihat pada laman berikut:

Kompos https://youtu.be/431a0xU5Cmk

Pupuk organik cair https://youtu.be/hycxaGUrqfY

https://www.krjogja.com/berita-lokal/jateng/kedu/tim-ppdm-uad-latih-petani-kaligesing-produksi-pembuatan-insektisida-alami/

Tim Pengabdian Program Pengembangan Desa Mitra (PPDM) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan pelatihan pembuatan insektisida alami di Desa Somongari, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Minggu (19/07/2020). Pelatihan ini merupakan salah satu rangkaian acara dari kegiatan pengabdian yang dilakukan selama 1 tahun oleh Drs Hadi Sasongko, M.Si. dan tim.

https://www.krjogja.com/berita-lokal/jateng/kedu/tim-ppdm-uad-latih-petani-kaligesing-produksi-pembuatan-insektisida-alami/

Profesionalisme Biologist Dalam Konservasi di Indonesia

Program Studi Biologi, FMIPA, Universitas Ahmad Dahlan menyelenggarakan kuliah umum pada
tanggal 11 Oktober 2018 dengan tema “Profesionalisme Biologist Dalam Konservasi di Indonesia”.
Bapak Mahendra Primajati dari Flora-Fauna Internasional, Indonesia Programme selaku narasumber
memaparkan betapa pentingnya peranan alumni dan pakar dari bidang Biologi untuk terlibat aktif
dalam melestarikan fauna dan flora yang sudah terancam punah di Indonesia. Kuliah umum yang
diselenggarakan di Islamic Center Kampus 4 UAD, dihadiri oleh 250 mahasiswa dan dosen Biologi
UAD dari berbagai kepakaran. Melalui kuliah umum ini diharapkan civitas akademika Biologi UAD
dapat terus terlibat aktif dalam penelitian dibidang konservasi dan terus meningkatkan pengetahuan
dan keterampilan guna mendukung pelestarian spesies yang terancam punah di Indonesia.

 

 

Fenomena Migrasi Burung di Indonesia

Kelompok Studi Burung Binobio Prodi Biologi FMIPA UAD mengadakan sarasehan pada Kamis, 6 Desember 2018 dengan mengangkat tema migrasi burung. Acara ini dihadiri oleh dosen –dosen dan mahasiswa pecinta burung dari Prodi Biologi UAD, Biolaska UIN Sunan Kalijaga, dan Bionic UNY, dengan menghadirkan narasumber yaitu Asman Adi Purwanto (Direktur Eksekutif BISA Indonesia). Saat ini burung-burung melakukan migrasi ke wilayah lain yang lebih hangat, berpindah sementara dari tempat asalnya yang sedang mengalami musim dingin. Beberapa tempat di Yogyakarta menjadi tempat persinggahan burung-burung migran ini, diantaranya di titik Nol KM dan di pantai Trisik, Kulonprogo. Di titik Nol KM banyak sekali burung yang bertengger di kabel-kabel listrik dan pepohonan, terutama saat burung-burung tersebut mulai istirahat dari mencari pakan di sore hari.

Fenomena migrasi burung ini adalah siklus tahunan yang rutin. Burung-burung migran ini pergi dari wilayah asalnya seperti China, Jepang dan Rusia, untuk mencari makanan di wilayah lain karena musim dingin telah menyebabkan sumber makanan berkurang. Narasumber pada acara sarasehan, Asman Adi Purwanto mengatakan, jenis burung yang banyak ditemui di titik Nol KM yaitu burung layang-layang asia. Sedangkan untuk burung pantai, terdapat setidaknya 44 jenis yang singgah di Yogyakarta.

Tantangan saat ini dalam konservasi burung migran adalah kurangnya edukasi dan penyadartahuan kepada khalayak umum sehingga banyak beredar persepsi yang salah. Seperti, daging burung yang lezat dan tidak dimiliki siapapun sehingga bebas untuk ditangkap atau diburu. Ada pula dugaan burung migran tersebut membawa virus flu burung.  Menurut Diah Asta Putri, M.Si. dan Inggita Utami, M.Sc. selaku pembimbing Kelompok Studi Burung Binobio, acara sarasehan ini diharapkan dapat membuka wawasan khususnya bagi mahasiswa, sehingga timbul keingintahuan lebih lanjut tentang fenomena migrasi burung yang dapat dituangkan dalam bentuk kegiatan sosial edukasi masyarakat maupun penelitian-penelitian. Acara sarasehan diakhiri dengan foto bersama dan janji temu untuk mengamati secara langsung burung-burung migran di titik Nol KM, Yogyakarta.